Kamis, 29 September 2016

Definisi Pengembangan Menurut Beberapa Ahli dan Definisi Bahan Ajar

Selamat pagi, selamat siang, dan selamat malam guys..
selamat datang di blog baru gue.
karena bingung mau upload apa, jadi gue mau apload tugas kuliah yang barusan gue kumpul. kenapa gak yang lain??? soalnya di hdd gue hanya baru berisi mengenai tugs kampus, maaf hdd yg lma lagi marahan sama gue alias error gak mau digunain lagi.. haha
baik guys, disini gue akan upload mengenai tugas Definisi Pengembagan menurut beberapa ahli dan juga Definisi Bahan Ajar.. karena pengalaman gue yang sedikit kesulitan dalam mencari referensinya, akhirnya gue putuskan untuk mempublishnya.. semoga bermanfaat bagi sobat Belajar Semanis Coklat ya.. karna ini post pertama, mohon saran atas kekurangan yang telah dipublish ..
thanks guys,..
langsung aja kita ke definisinya..
hoho..
Definisi pengembangan yang berkaitan dengan pendidikan atau media dalam pembeljaran menurut beberapa ahli :
Ø  pengembangan artinya  proses, cara, perbuatan mengembangkan (Kamus Besar Bahasa Indonesia , 2002 : 538).
Ø  Menurut  Undang-Undang  Republik  Indonesia  Nomor  18  Tahun  2002 Pengembangan   adalah   kegiatan   ilmu   pengetahuan   dan   teknologi   yang bertujuan memanfaatkan kaidah  dan  teori ilmu pengetahuan yang telah terbukti kebenarannya   untuk   meningkatkan   fungsi,   manfaat,   dan   aplikasi   ilmu pengetahuan  dan  teknologi  yang  telah  ada,  atau  menghasilkan  teknologi  baru.
Ø  Pengembangan secara  umum  berarti  pola pertumbuhan,  perubahan  secara perlahan (evolution) dan perubahan secara bertahap.
Ø  Menurut  Seels  &  Richey (Alim  Sumarno,  2012) pengembangan  berarti proses   menterjemahkan   atau   menjabarkan   spesifikasi   rancangan   kedalam  bentuk  fitur  fisik. Pengembangan  secara khusus  berarti  proses  menghasilkan bahan-bahan  pembelajaran. Sedangkan  menurut  Tessmer  dan  Richey (Alim Sumarno,  2012) pengembangan memusatkan  perhatiannya  tidak  hanya pada analisis kebutuhan,  tetapi  juga  isu-isu  luas  tentang  analisis  awal-akhir,  seperti analisi   kontekstual.
Ø  Pengembangan bertujuan   untuk   menghasilkan   produk berdasarkan temuan-temuan uji lapangan.
Ø  Menurut AECT Pengembangan adalah proses penterjemahan spesifikasi desain ke dalam bentuk fisik, di dalamnya meliputi : (1) teknologi cetak; (2) teknologi audio-visual; (3) teknologi berbasis komputer; dan (4) teknologi terpadu.

Definisi bahan ajar menurut para ahli :
Ø  Menurut National Center For Competency Based Training (2007),bahan ajar adalah segala bentuk bahan yang digunakan untuk membantu guru atau instuktur dalam melaksanakan proses pembelajaran dikelas. Bahan yang dimaksud bisa berupa tertulis maupun tak tertulis.
Ø  Menurut Pails Ache dalam Diknas, bahan ajar adalah gabungan dari dua kata “teaching materia “. Maknanya terdiri atas teaching yang berati mengajar dan material yang berarti bahan. Jadi bahan ajar merupakan seperangkat materi pembelajaran yang disusun secara sistematis ,menampilkan sosok utuh dari kompetensi yang akan dikuasai peserta didik dalam kegiatan pembelajaran.
Ø  Menurut Suharsimi Arikunto dalam Belawati dkk,memberikan pendapat tentang pentingnya bahan ajar yakni bahan ajar merupakn inti yang ada dalam kegiatan pembelajaran. Karena memang bahan pembelajaran itulah yang diupayakan untuk dikuasai pembelajar.
Ø  Menurut Darwyn Syah ,dkk sebagaimana dikutip oleh Zainuddin Arif, Bahan pembelajaran merupakan salah satu sumber belajar yang berisikan pesan dalam bentuk-bentuk,konsep,prinsip,definisi,kontes,data,fakta,proses,nilai,dan keterampilan.
Ø  Sedangkan menurut Chomsin S. Widodo dan Jasmadi, bahan ajar adalah seperangkat sarana yang berisikan materi pembelajaran, metode, batasan-batasan, dan cara mengevaluasi yang didesain secara sistematis dan menarik dalam rangka mencapai tujuan yang diharapkan, yaitu mencapai kompetensi dan subkompetensi dengan segala kompleksitasnya.
Ø  Menurut Panen (2001) mengungkapkan bahwa bahan ajar merupakan bahan-bahan atau materi pelajaran yang disusun secara sistematis, yang digunakan guru dan peserta didik dalam proses pembelajaran (Andi,2011:16).
Ø  Dick, Carey, dan Carey (2009: 230) instructional material contain the conten either written, mediated, or facilitated by an instructor that a student as use to achieve the objective also include information thet the learners will use to guide the progress.
Sehingga dapat ditarik kesimpulan menurut pendapat saya bahwa pengembangan bahan ajar adalah proses, cara, dan perbuatan mengembangkan iptek yang memanfaatkan kaidah dengan tujuan meningkatkan fungsi, manfaat, dan aplikasi iptek dalam bentuk fisik yang berisi materi pelajaran, metode, batasan-batasan dan cara menevaluasi yang didesain sedemikian rupa menarik sehingga memudahkan guru dalam menyampaikan suatu materi pembelajaran.

7 komentar:

  1. tolong dimasukan dapusnya mas supaya lebh lengkap. makasih sebelumnya sangat berguna

    BalasHapus
  2. Referensinya dari buku apa yaaa?

    BalasHapus
  3. makasih banyak bro... 👍👍
    tpi maaf nih, ntar lg cantumin referensinya...😅

    BalasHapus
  4. terimakasih, maaf referensinya dari buku apa ya?

    BalasHapus
  5. Terima kasih tulisannya, membantu utk menyelesaikan tugas kuliah

    BalasHapus
  6. kenapa kok bisa disebut pengembangan ?

    BalasHapus